Blog Wayan Kelor - Belajar
ngeblog itu bisa dibilang susah-susah gampang. Dibilang gampang ya susah, mau di bilang susah ya memang susah kalau belum bisa. Namun kalau sudah bisa dan biasa konon katanya urusan main blog itu bisa dibilang gampang-gampang saja. Masalahnya bagi yang pemula-pemula seperti saya, anda, dan mereka (siapa?) mengurus sebuah blog merupakan suatu perkara yang tidaklah mudah. Bahkan hanya untuk sekedar menentukan judul dan menulis satu kalimat saja masih kebingungan.
Billa anda termasuk seorang blogger seperti saya, masih
pemula dan hanya sekedar iseng menekuni dunia blogging, mungkin
melihat statistik pengunjung, alexa rank, google pagerank dan lain sebagainya merupakan hal yang sangat menyenangkan. Mengapa bisa demikian? Saya juga kurang paham dengan hal ini, namun yang pastinya fungsi dari statistik dalam sebuah blog adalah agar memudahkan kita memantau perkembangan blog yang kita kelola sehingga mampu menilai apakah blog kita menuju kearah yang lebih baik atau sebaliknya.
Memang tidak bisa dipungkiri lagi memiliki sebuah blog dengan statistik yang tinggi akan memberikan kepuasan tersendiri bagi kita. Hal tersebutlah yang membuat kita selalu terobsesi/terpaku dengan statistik yang kita miliki. Namun pada kenyataannya hanya melihat statistik tanpa diimbangi dengan konsistensi dan kualitas konten, hal tersebut tergolong akan menjadi sia-sia
Daripada hanya membuang-buang waktu demi melihat statistik blog, akan lebih baik lagi bila anda mulai menulis untuk blog anda. Tidak hanya cukup menulis, anda juga harus konsisten dalam membuat sebuah artikel. Karena saya melihat banyak blogger hanya rajin menulis pada saat awal-awal membangun blog, namun lama-kelamaan semaikin malas dan pada akhirnya menghilang entah kemana. .
Percayalah, bila anda masih terpaku dengan statistik tidak akan menghasilkan apa-apa. Bila anda ingin memiliki blog dengan statistik yang tinggi biarlah dia yang akan menambah dengan sendirinya. Tak usah memaksakan, cukup dengan konsisten dan dibarengi dengan beberapa tehknik
SEO, nantinya juga blog anda akan ramai. Namun untuk mendapatkan itu tidaklah membutuhkan waktu yang sebentar. Jadi anda harus tetap sabar dan berusaha.
Sekian artikel saya hari ini yang berjudul
Alasan Mengapa Anda Harus Berhenti Terpaku Atau Terobsesi Dengan Statistik Blog. Bila anda berkenan dan merasa artikel ini berguna dan patut dibagikan kepada teman anda, silakan klik tombol share di bawah. Sekian dan terima kasih.
Title : Alasan Mengapa Anda Harus Berhenti Terpaku Atau Terobsesi Dengan Statistik Blog
Description : Blog Wayan Kelor - Belajar ngeblog itu bisa dibilang susah-susah gampang. Dibilang gampang ya susah, mau di bilang susah ya memang susa...